Jumat, 05 Desember 2014

Pengalamanku menggunakan Axis Internet Super Quota

| Jumat, 05 Desember 2014 | 0 komentar

Saya dulu adalah pelanggan Axis Pro Unlimited bulanan, menurut saya paket ini adalah paket yang pas dengan kebutuhan saya. sejak Axis bergabung dengan XL, paket ini terjadi perubahan speed DL dan upload yang lebih lambat saat melebihi FUP. hal inilah yang memberatkan saya karena sudah tidak sesuai dengan apa yang saya inginkan.

saya sempat beralih ke Indos*t mentari internet, tapi sayang sinyalnya kurang bagus di tempat saya.

setelah mencoba browsing di kaskus, saya jadi tahu kalau Axis punya paket internet baru yaitu  Axis Internet Super Quota 8 GB, harganya cuma Rp 40 ribu dan berlaku selama 60 hari. cara mengaktifkan paket ini ketik di *123*2# Pilih Paket Super Kuota, *151# atau AXISnet. paket ini tidak ada FUP dan hanya bisa digunakan di jaringan AXIS/XL 3G, jika memaksakan menggunakan paket ini di jaringan 2G (EDGE) maka berlaku tarif internet normal yang akan memotong pulsa utama. paket ini sudah saya test untuk streaming Youtube di smartphone dan hasilnya cukup lancar. untuk sinyalnya sudah kuat dan stabil karena menggunakan jaringan XL, saya sendiri saat ini masih menggunakan nomer AXIS lama tapi sudah ganti kartu ke AXIS powered by XL.

kelemahan paket ini adalah adanya pembagian kuota berdasar waktu pemakaian, yaitu 7 GB pada jam 12 malam sampai jam 12 siang dan 1 GB pada jam 12 siang sampai 12 malam.


Paket Super Kuota ini walaupun mempunyai masa berlaku 60 hari, apabila masih dalam masa berlaku dan anda ingin menambah quota maka bisa dengan mendaftar kembali dengan mengetik  *123*2# dan Pilih Paket Super Kuota. jadi quota bersifat kumulatif, sisa kuota akan ditambahkan dengan kuota yang baru. masa berlaku tidak bersifat kumulatif, jadi selalu berlaku 60 hari dari waktu terakhir mendaftar Paket Super Kuota.

saat posting ini saya tulis, cara cek quota Axis Internet Super Quota 8 GB yang valid bisa dilakukan dengan mengetik *889# sedangkan jika di cek lewat halaman net.axisworld.co.id//package maka hasilnya tidak valid. untuk info resmi tentang paket ini, anda bisa lihat dengan klik DISINI.

silakan kunjungi juga posting menarik berikut:
>> Software untuk Root Android terbaik (dari pengalaman saya)
>> Survey online ini terbukti sudah membayar saya jutaan Rupiah
>> Kenapa laptop cepat panas?
>> Membuat Powerbank dengan kapasitas besar
>> Android anda sering lag? silakan coba aplikasi ini

0 komentar:

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 
© Copyright 2010. XPandro-id.blogspot.com . All rights reserved | XPandro-id.blogspot.com is proudly powered by Blogger.com | Template by o-om.com - zoomtemplate.com